Tangkal Gangguan Kriminalitas Polsek Lemahabang Intesifkan Patroli Malam

    Tangkal Gangguan Kriminalitas Polsek Lemahabang Intesifkan Patroli Malam

    CIREBON - Upaya Pencegahan kriminalitas jalanan Polsek Lemahabang intensifkan patroli malam untuk cegah kejahatan jalanan geng motor.

    Lemahabang - Giat kepolisian  polsek Lemahabang polresta cirebon, plt Kapolsek Lemahabang Polresta cirebon AKP Asep Ashari SH bersama panit reskrim Iptu Imam Rubianto melaksanakan patroli malam ke wilayah yang dianggap rawan akan kriminalitas seperti jalanan sepi dlsertai areal komplek perumahan penduduk yang tidak ada petugas pengamanan.

    Dalam kesempatan patroli malam tersebut Kapolsek Lemahabang menemui beberapa orang yang sedang berkumpul dan kemudian memberikan pesan pesan kamtibmas agar bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar, selain itu kapolsek Lemahabang juga memberikan kontak person kepada masyarakat yang ditemui dan menyampaikan apabila butuh bantuan kepolisian bisa langsung menelpon kapolsek.

    Dan dalam hal ini juga Kapolsek Lemahabang menemui beberapa tokoh pemuda di wilayah desa desa yang didatangi patroli dan kemudian mengajak para tokoh pemuda untuk membantu polsek Lemahabang dalam rangka mencegah generasi muda dari perbuatan dan pergaulan negatif seperti terlibat penyalahgunaan obat atau terlibat genk motor, " Mari bersama cegah generasi muda dari pergaulan yang negatif karena pemuda adalah aset bangsa " Jelas kapolsek kepada para tokoh pemuda.

    polrestacirebon kapolrestacirebon polri
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Arjawinangun Melaksanakan Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Cirebon Lantik 274 Pejabat, Imron...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Berikan Rasa Aman  Dalam Libur Nataru 2024/2025, Polsek Beber Petroli Obyek Vital Bank BRI Unit Beber

    Ikuti Kami